Rumah Warga di Muaro Bantiang Tertimpa Pohon, Buyung Panungkek Terpaksa Mengungsi

Pulau Karam, Tarusan, Pessel, Sumbar, Jurnal Aspirasi.acom — Sebuah rumah milik warga bernama Buyung Panungkek yang berlokasi di Muaro Bantiang, Kanagarian Pulau Karam, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selatan, tertimpa pohon tumbang pada Rabu (30/7/2025) sekitar pukul 17.00 WIB.

Peristiwa tersebut terjadi saat hujan deras mengguyur wilayah tersebut disertai angin kencang. Sebuah pohon besar yang berada tidak jauh dari rumah korban tiba-tiba roboh dan menimpa bagian belakang bangunan, menyebabkan kerusakan cukup parah.

Menurut keterangan warga setempat, suara benturan keras sempat mengejutkan warga sekitar. Bagian atap dan dinding dapur rumah Buyung dilaporkan mengalami kerusakan akibat tertimpa batang pohon berukuran besar.

“Untung saja saat kejadian kami sedang tidak berada di bagian belakang rumah. Kalau tidak, mungkin bisa celaka,” ujar Buyung Panungkek kepada wartawan usai kejadian.

Akibat kondisi rumah yang sudah tidak layak dihuni sementara waktu, Buyung bersama keluarganya memilih untuk mengungsi ke rumah keluarga terdekat. Hingga saat ini, belum ada bantuan resmi yang datang dari pihak pemerintah setempat atau instansi terkait.

Warga sekitar bersama aparat nagari langsung turun tangan membantu membersihkan puing-puing rumah dan memotong batang pohon yang masih menimpa bagian bangunan. Gotong royong spontan dilakukan sebagai bentuk solidaritas masyarakat terhadap korban.

Pemerintah Nagari Pulau Karam mengimbau warga untuk waspada terhadap potensi pohon tumbang lainnya, mengingat cuaca ekstrem diperkirakan masih akan terjadi dalam beberapa hari ke depan.

Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan diharapkan segera melakukan pendataan dan memberikan bantuan tanggap darurat kepada korban terdampak bencana tersebut.(MoN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *