AMPIANG PARAK TIMUR, SUTERA, PESSEL, Jurnal Aspirasi.Com — Puluhan rumah warga di Kampung Kaciak Ampiang, Nagari Parak Timur, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, terendam banjir pada Jumat (17/10/2025) sekitar pukul 17.00 WIB. Banjir disebabkan oleh tingginya curah hujan yang mengguyur wilayah tersebut sejak siang hari.
Air mulai menggenangi pemukiman warga sekitar pukul 16.30 WIB, dengan ketinggian air bervariasi antara 30 hingga 60 sentimeter. Beberapa rumah warga terendam hingga ke dalam rumah, membuat aktivitas masyarakat lumpuh dan sejumlah barang milik warga rusak.
“Hujannya deras sekali dari siang. Sekitar jam lima sore air sudah masuk rumah. Kami panik dan langsung mengangkat barang-barang penting ke tempat lebih tinggi,” ungkap Rina (35), salah seorang warga terdampak.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada bantuan yang datang dari pihak pemerintah daerah maupun instansi terkait. Warga berharap adanya perhatian dan bantuan secepatnya, terutama untuk kebutuhan pokok dan penanganan banjir lebih lanjut.
“Kami masih menunggu bantuan. Air masih tinggi, dan banyak warga yang mengungsi ke rumah tetangga yang lebih aman,” tambah Rina.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pesisir Selatan belum memberikan keterangan resmi terkait penanganan banjir di wilayah tersebut.
Pihak warga dan tokoh masyarakat setempat berharap pemerintah segera turun tangan untuk membantu dan mengatasi kondisi darurat yang dialami masyarakat.(Red)













